Dari Kiri: mantan Ketua Harian DPP Partai Perindo, TGB Zainul Majdi dan mantan Sekretaris DPD Partai Perindo Lombok Timur, Syamsuddin (foto/istimewa) 


SUARANUSRA.COM - Sekretaris DPD Partai Perindo Lombok Timur, Syamsuddin, resmi mengundurkan diri dari keanggotaan partai besutan pengusaha kawakan Hary Tanoesoedibjo itu.

Dijeslakan oleh sosok yang akrab disapa Bung Sham itu, alasan pengunduran dirinya atas pertimbangan pribadi yang telah dipikirkan secara matang dan mendalam.

"Ini adalah refleksi pribadi atas dinamika yang saya alami dalam perjalanan politik. Saya merasa ini momentum tepat untuk memberi ruang regenerasi di tubuh partai," katanya saat dimintai keterangan media ini. Rabu (16/04/2025)

Lebih jauh, dia menyebut dalam proses pengunduran dirinya itu tidak didasari oleh adanya konflik internal dan atau tekanan dari pihak manapun.

"Tidak ada konflik internal. Pengunduran diri saya murni atas keinginan pribadi untuk lebih berkonsentrasi pada kontribusi di luar struktur partai," bebernya.

Dirinya juga mengatakan, meskipun sudah tidak terikat dengan partai politik manapun, dia tetap berkomitmen untuk terus berkontribusi dalam pembangunan daerah dan masyarakat melalui jalur independen.  

"Kami akan terus memberi kontribusi terbaik untuk pembangunan daerah dan masyrakat melalui ruang penganbdian yang lebih luas, tidak hanya melalui partai politik," ungkapnya.

Tak lupa, dia menyampaikan apresiasi atas pengalaman berharga selama bergabung dengan Partai Perindo. "Semoga kita semua senantiasa diberi kesehatan dan keberkahan dalam pengabdian masing-masing," tutur sosok kelahiran Desa Pemongkong, Jerowaru itu.  

"Terima kasih kepada seluruh jajaran pengurus dan kader Partai Perindo yang telah bersama-sama berjuang. Semoga Perindo tetap menjadi bagian dari demokrasi yang sehat dan menjunjung tinggi kepentingan rakyat," imbuhnya.

Sebagi informasi, Bung Sham mengajukan surat pengunduran tertanggal (22/04) yang ditujukan ke Ketua DPP Partai Perindo dengan tembusan ke Ketua DPW Partai Perindo NTB. (SN/01)