SUARANUSRA.COM - Himpunan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Anak Indonesia (HIMPAUDI) memperingati hari ulang tahunnya yang ke 19. HIMPAUDI NTB digelar di Gedung Budaya dan Seni Jayangrana Kecamatan Narmada Kabupaten Lombok Barat. Sabtu (31/08/2024). 


Kegiatan itu dirangkaikan dengan pelantikan Pengurus Daerah HIMPAUDI Lombok Barat, memberikan penghargaan terhadap guru berprestasi sebanyak 35 orang termasuk 3 orang dari Guru Raudlatul Atfal (RA) lingkup Kemenang dan lomba menggambar anak kolaborasi dengan orangtua sebanyak 1600 orang.


Ketua Pengurus Wilayah HIMPAUDI NTB, Hj, Niken Saptarini Widyawati, S.E., M.Sc, dalam sambutanya menyampaikan terimakasih kepada Pj Bupati Lombok Bara, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Lombok Barat dan Kepala BMP NTB. 



"19 tahun yang lalu HIMPAUDI dikukuhkan dari 33 propinsi di Kota Malang dan berkembang besar ke seluruh kabupaten/kota dan kecamatan di seluruh Indonesia. Solid dan terus berkontribusi hingga saat ini HIMPAUDI menjadi wadah tempat berkumpul guru PAUD seluruh Indonesia," ungkap Hj Niken.


Acara puncak HUT HIMPAUDI ke 19 digelar Pengurus Pusat HIMPAUDI  di Jakarta dan didukung oleh semua pengurus dan anggota HIMPAUDI seluruh Indonesia dan siap memajukan himpaudi demi masa depan lebih baik dan Jaya," ucapnya.


“Saat ini kita perlu menekankan dan menguatkan harus kita bersikap profesional  membentuk anak menuju generasi anak usia dini masa-masa harus mendapat stimulasi dan pengendalian perlindungan oleh kita. Harus memiliki ilmu yg cukup, sabar dan hati yang ceria guru yang hebat terutama untuk semua guru yang tergabung di HIMPAUDI Guru Profesional, Wujudkan Generasi Emas Menuju Indonesia Kuat dan Bermartabat," imbuhnya 


Dirinya pun berharap, HIMPAUDI terus berkembang dan menjadi wadah yang semakin kuat dalam mendukung pendidikan anak usia dini di Indonesia.


"Semoga HIMPAUDI terus senantiasa menciptakan generasi yang cerdas, kreatif, dan memiliki potensi yang luar biasa, dan semakin sukses serta memberikan kontribusi yang besar bagi pendidikan anak usia dini," harapnya.


"Dan akan melakukan pelantikan pengurus HIMPAUDI Lombok Barat dengan harapan mudahan dengan pengurus yang dilantik nantinya akan terus menerus menjalankan tugasnya dan menjalankan amanah HIMPAUDI Lombok Barat untuk membantu memajukan PAUD di lombok barat,” sambungnya.



Sementara itu, Pj Bupati Lombok Barat melalui Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Maad Adnan, M.Pd dalam sambutanya atas nama pribadi dan Pemda Lombok Barat mengucapkan selamat  HUT HIMPAUDI ke 19.


 

"Dengan tema “Guru Profesional, Wujudkan Generasi Emas, Menuju Indonesia Kuat dan Bermartabat,” dengan tema ini sangatlah relevan dengan Pendidikan di era global untuk membentuk anak agar memilki karakter yang kuat. Selamat hari jadi HIMPAUDI ke 19," katanya.


Tangguh dan memilki akhlak yang baik sejalan dengan tema tersebut tenaga pendidik adalah perpanjangan tangan orang tua dimana tenaga pendidik merupakan pengganti orang tua di sekolah.


"Seperti yang kita ketahui bersama anak -anak usia dini adalah aset bangsa yang harus kita jaga dan kembangkan potensinya melalui pendidikan yang berkualitas. Melalui tenaga pendidik kita dapat membentuk karakter generasi penerus bangsa yang kuat."


Cerdas dan berakhlak mulia selain itu juga pendidikan anak usia dini merupakan pondasi atau dasar yang sangat penting dalam membentuk karakter anak sehingga ini menjadi tugas dan tanggung jawab kita bersama dimana peran guru dan orang tua sangatlah diperlukan," ungkapnya.




Di tahun 2024 ini ada sekitar 22,218 anak yg terdaftar di PAUD tersebar di semua kecamatan pada 571 satuan Pendidikan anak usia dini.  


"Saya meminta kepada pengurus daerah HIMPAUDI yg baru di lantik ada tugas berat dan tugas mulia yang harus kita selesaikan khususnya di lombok barat di samping upaya upaya kira untuk mengembangkan mempersiapkan generasi emas kita maka disitu ada pesan yang harus kita tuntaskan ada kerja yang harus di selesaikan terkait dengan penuntasan suting di kabupaten lombok barat, karena beberapa waktu lalu kata kepala dinas Dikbud sudah di undang oleh kepala balai guru penggerak (BGP) di lombok raya melaksanakan rapat koordinasi terkait dengan penuntasan stunting.”bebernya,


Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Maad Adnan dalam sambutannya menyebut stunting menjadi fokus sangat penting untuk diatasi, karena tidak ingin generasi-generasi yang akan datang yang kita persiapkan sekarang agar generasi tidak kompetitif pada zamannya nanti.


Menjadi generasi yang siap bersaing nanti pada zamannya menjadi generasi yang tidak adaptasi terhadap kondisi zamannya oleh karena angka stunting di Lombok Barat menurun dari 22 % sekarang tersisa 10.67% angka stunting di Lombok Barat sementara target nasional angka stunting 14%.


"Artinya Lombok Barat sudah mampu menurunkan angka stunting sampai 10.67% klu di kualifikasi 10.67% sekitar 6125 harus di tuntaskan. Kebijakan kabupaten nantinya akan ada pendampingan melalui PAUD terkait bagaimana upaya dan pola dan strategi untuk menuntaskan stunting di masing-masing PAUD lombok barat," paparnya.



"Mari kita bersama untuk mengidentifikasi anak didik kita kira-kira yang mana anak didik yang butuh perlakuan lebih  untuk menuntaskan stunting di kabupaten lombok barat. jika stunting bisa di tuntaskan insya Allah lombok barat menjadi generasi yang maju generasi yang cerdas pada eranya seperti pada tema hari ini bagaimana mewujudkan generasi yang cerdas untuk menjemput Indonesia emas tahun 2045 yang akan datang," paparnya lagi. (**)